Jumat, 30 September 2016

MANFAAT GERAKAN SHOLAT UNTUK KESEHATAN

Sholat merupakan kewajiban bagi umat muslim bahkan bisa lebih dari kewajiban, sholat sampai bisa di katakan kebutuhan bagi umat muslim.

Berikut ini manfaat gerakan sholat bagi kesehatan tu buh:
TAKBIRATUL IHRAM.
Postur: berdiri tegak, mengangkat kedua tangan sejajar telinga, lalu melipatnya di depan perut atau dada bagian bawah
Manfaat:

  • Gerakan ini melancarkan aliran darah,
  •   getah bening (limfe) dan kekuatan otot lengan.
  • Posisi jantung di bawah otak memungkinkan darah mengalir lancar ke seluruh tubuh.
  • Saat mengangkat kedua tangan, otot bahu meregang sehingga aliran darah kaya oksigen menjadi lancar. Kemudian kedua tangan didekapkan di depan perut atau dada bagian bawah. Sikap ini menghindarkan dari berbagai gangguan persendian, khususnya pada tubuh bagian atas
RUKUK.
Postur: Rukuk yang sempurna ditandai tulang belakang yang lurus sehingga bila diletakkan segelas air di atas punggung tersebut tak akan tumpah. Posisi kepala lurus dengan tulang belakang.
Manfaat:
  • Postur ini menjaga kesempurnaan posisi dan fungsi tulang belakang (corpus vertebrae) sebagai penyangga tubuh dan pusat syaraf.
  • Posisi jantung sejajar dengan otak, maka aliran darah maksimal pada tubuh bagian tengah.
  • Tangan yang bertumpu di lutut berfungsi relaksasi bagi otot – otot bahu hingga ke bawah.
  • Selain itu, rukuk adalah latihan kemih untuk mencegah gangguan prostat.
I’TIDAL
Postur: Bangun dari rukuk, tubuh kembali tegak setelah, mengangkat kedua tangan setinggi telinga.

Manfaat:
  • Itidal adalah variasi postur setelah rukuk dan sebelum sujud.
  • Gerak berdiri bungkuk berdiri sujud merupakan latihan pencernaan yang baik.
  • Organ organ pencernaan di dalam perut mengalami pemijatan dan pelonggaran secara bergantian. Efeknya, pencernaan menjadi lebih lancar.

SUJUD
Postur: Menungging dengan meletakkan kedua tangan, lutut, ujung kaki, dan dahi pada lantai.

Manfaat:
  • Aliran getah bening dipompa ke bagian leher dan ketiak.
  • Posisi jantung di atas otak menyebabkan darah kaya oksigen bisamengalir maksimal ke otak. Aliran ini berpengaruh pada daya pikir seseorang.
  • Karena itu, lakukan sujud dengan tuma’ninah, jangan tergesa – gesa agar darah mencukupi kapasitasnya di otak. Postur ini juga menghindarkan gangguan wasir.
  • Khusus bagi wanita, baik rukuk maupun sujud memiliki manfaat luar biasa bagi kesuburan dan kesehatan organ kewanitaan.

DUDUK
Postur: Duduk ada dua macam, yaitu iftirosy ( tahiyyat awal ) dan tawarruk ( tahiyyat akhir ). Perbedaan terletak pada posisi telapak kaki.
Manfaat:
  • Saat iftirosy, kita bertumpu pada pangkal paha yang terhubung dengan syaraf nervus Ischiadius.
  • Posisi ini menghindarkan nyeri pada pangkal paha yang sering menyebabkan penderitanya tak mampu berjalan.
  •  Duduk tawarruk sangat baik bagi pria sebab tumit menekan aliran kandung kemih (urethra),
  • kelenjar kelamin pria (prostata) dan saluran vas deferens.
  • Jika dilakukan. dengan benar, postur irfi mencegah impotensi.
  • Variasi posisi telapak kaki pada iftirosy dan tawarruk menyebabkan seluruh otot tungkai turut meregang dan kemudian relaks kembali.
  • Gerak dan tekanan harmonis inilah yang menjag  kelenturan
  • dan kekuatan organ-organ gerak kita.
Itulah sebagian manfaat duduk dalam sholat di pandang dari segi kesehatan.
Dan salah satu dari rangkaian shalat yang begitu indah, adalah duduk diantara dua sujud.
Dan pada aaat itulah semua untaian doa dirangkum. Seluruh kalimat yang diucapkan saat duduk antara dua sujud itu adalah doa, seluruhnya..

Itulah doa yang diajarkan oleh Tuhan Sang Pencipta kepada mahluk yang dicipta-Nya. Rangkuman semua permintaan seorang mahluk dalam segala problematika hidupnya

Robbighfirlii…Tuhan ampuni diriku
Warhamni… kasihanilah daku
Wajburni… dan segala dosa dan salahku
Warfa’ni… dan derajatku
Warzuqni.. dan rezekiku
Wahdinii.. dan petunjuk bagiku
Wa aafinii.. dan kesehatanku
Wa’fua’anni.. dan maafkanlah diriku
Untaian itu dimulai dengan permohonan ampun, sebagai ungkapan kerendahan diri di depan Sang Khalik.
Diakhiri dengan permintaan maaf, agar IA berkenan dengan segala tutur dan pinta.
Adalah penting agar kita dikasihi, disayangi dicintai. Dari sekian milyar mahluk bernama manusia yang telah dan akan diciptakan-Nya, maka sungguh pantas bila kita perlu memohon sejuk kasih-Nya.
Sumpah-Nya jelas bahwa tidak semua manusia akan menerima kasih sayang-Nya. Jelas bahwa kenikmatan dunia bukanlah fakta bahwa seseorang diberi limpahan kasihnya.
Dan kalau Kami menghendaki niscaya Kami akan berikan kepada tiap- tiap jiwa petunjuk, akan tetapi telah tetaplah perkataan dari padaKu: “Sesungguhnya akan Aku penuhi neraka jahannam itu dengan jin dan manusia bersama-sama.” (QS. As-Sajdah :13)
.
SALAM                                                                                                                                                Gerakan: Memutar kepala ke kanan dan ke kiri secara maksimal.
Manfaat:
  • Relaksasi otot sekitar leher dan kepala menyempurnakan aliran darah di kepala.
  • Gerakan ini mencegah sakit kepala dan menjaga kekencangan kulit wajah.
  • BERIBADAH secara, kontinyu bukan saja menyuburkan iman, tetapi mempercantik diri wanita luar dan dalam.
Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran (QS. Al-Baqarah : 186)

Arti kesehatan
Sehat menurut batasan World Health Organization adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa, dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomis. Tujuan Islam mengajarkan hidup yang bersih dan sehat adalah menciptakan individu dan masyarakat yang sehat jasmani, rokhani, dan sosial sehingga umat manusia mampu menjadi umat yang pilihan.
Dalam kamus bahasa Arab, kata afiat diartikan sebagai “perlindungan Allah untuk hamba-Nya dari segala macam bencana dan tipu daya. Kalau sehat diartikan sebagai keadaan yang baik bagi segenap anggota badan, setidaknya mata yang sehat adalah mata yang tidak memakai kacamata. Tetapi mata yang afiat adalah yang dapat melihat dan membaca objek-objek yang bermanfaat serta mengalihkan pandangan dari objek-objek yang terlarang karena itulah fungsi yang diharapkan dari penciptaan mata.
Dalam Undang-Undang ini yang pengertian kesehatan adalah:
Kesehatan adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa, dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomis.
Upaya kesehatan adalah setiap kegiatan untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan yang dilakukan oleh pemerintah dan atau masyarakat

Maka dari situlah saudaraku jangan pernah kita lalai melaksanakan kewajiban kita sebagai seorang muslim..
Bukankah Tuhan kita Maha Pemurah Allah menyuruh kita melaksanakan sholat 5 waktu agar kita lebih dekat pada Nya,ki pun dapat pahala darinya,kesehatan untuk diri kita juga kita dapat.
"Dan dirikanlah sembahyang itu pada kedua tepi siang (pagi dan petang) dan pada bahagian permulaan daripada malam. Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk. Itulah peringatan bagi orang-orang yang ingat" (QS. Hud: 114.).

Demikian artikel dari kami atas kurang lebihnya kami mohon ma’af
WASSALLAMM’ALLAIKUM WR.WB


bersumber dari http://sehatsecaraislam.blogspot.co.id

Rabu, 21 September 2016

Efek Negatif Terhadap Kesehatan Manusia Yang Ditimbulkan Oleh Teknologi Komputer

Gaptek atau ketinggalan zaman akan melekat pada seseorang jika tidak dapat menggunakan laptop / komputer. Selain itu seringkali pekerjaan sekarang menuntut kebanyakan orang untuk dapat mengoperasikan komputer. Sebab dengan penggunaan komputer dapat mempercepat dan mempermudah suatu pekerjaan.

Di era globalisasi ini banyak hal yang dapat dilakukan seseorang dengan komputer. Komputer adalah media atau alat bantu untuk mempermudah pekerjaan seseorang baik dalam bidang pendidikan maupun yang lainnya. Selain dapat mengakses informasi dari segala penjuru dunia, komputer juga menyajikan pelajaran yang menarik dan kreatif baik di sekolah, di rumah atau dimanapun anda berada.

tetapi disamping itu komputer juga terdapat efek negatif terhadap kesehatan manusia. mau tau apa sajak efek negatif yang ditumbulkan oleh komputer ?

 1. Radiasi Monitor
Mata adalah organ tubuh yang paling mudah mengalami penyakit akibat kerja, karena terlalu sering memfokuskan bola mata ke layar monitor.

Tampilan layar monitor yang terlalu terang dengan warna yang panas seperti warna merah, kuning, ungu, oranye akan lebih mempercepat kelelahan pada mata. Selain dari itu, pantulan cahaya (silau) pada layar monitor yang berasal dari sumber lain seperti jendela, lampu penerangan dan lain sebagainya, akan menambah beban mata. Pencahayaan ruangan kerja juga berpengaruh pada beban mata. (1,3)Pemakaian layar monitor yang tidak ergonomis dapat menyebabkan keluhan pada mata.
Berdasarkan hasil penelitian, 77 % para pemakai layar monitor akan mengalami keluhan pada mata, mulai dari rasa pegal dan nyeri pada mata, mata merah, mata berair, sampai pada iritasi mata bahkan kemungkinan katarak mata.

Bila operator komputer menggunakan soft lens (lensa mata), kelelahan mata akan lebih cepat terasa, karena mata yang dalam keadaan memfokuskan ke layar monitor akan jarang berkedip sehingga bola mata cepat menjadi kering dan ini menyebabkan timbulnya gesekan antara lensa dan kelopak mata.
Ruang berpendingin (AC) akan lebih memperparah gesekan tersebut, karena udara ruangan ber AC akan kering sehingga air mata akan ikut menguap. Menurut hasil penelitian yang penulis lakukan, untuk operator komputer yang bekerja 8 jam per hari terus menerus, ternyata radiasi yang keluar dari komputer (khususnya sinar-X) sangat rendah yaitu sekitar 0,01739 m Rem per tahun.

Harga tersebut jauh lebih rendah dari pada radiasi yang berasal dari sinar kosmis dan dari radiasi bumi (terresterial radiation) yang berkisar 145 m Rem per tahun. Sedangkan laju dosis radiasi yang diizinkan untuk masyarakat umum adalah 500 m Rem per tahun
Akhir-akhir ini banyak dijual kaca filter untuk layar monitor yang dipromosikan sebagai filter radiasi yang keluar dari komputer.kaca filter yang dijual di pasar lebih sesuai sebagai filter kesilauan (glare) dari cahaya layar komputer, bukan sebagai filter radiasi.

2.Terganggunya Syaraf
Printer yang menggunakan sistim buble jet kebisingannya relatif lebih rendah bila dibandingkan dengan printer sistim dot matrix. Saat ini printer yang paling rendah kebisingannya adalah sistim laser printer. Kebisingan yang tinggi dapat mempengaruhi syaraf manusia dan hal ini dapat berakibat pada kelelahan maupun rasa nyeri.
Adapun batas kebisingan yang diizinkan untuk bekerja selama kurang dari 8 jam per hari adalah 80 dB. Sedangkan ruang kerja yang ideal adalah dengan kebisingan sekitar 40 – 50 dB. Apabila di dalam ruang kerja terdapat mesin pendingin (AC), maka kebisingan akan bertambah selain dari suara printer.

3. Strain Injury berulang (RSI)
RSI merupakan sebuah terminologi yang mengacu pada beberapa variasi keluhan kerangka otot (musculoskeletal). Ini menyangkut keluhan yang dikenal dengan sakit urat otot. RSI meliputi gangguan lengan atas berkaitan dengan kerja (Work-Related Upper Limb Disorders) dan luka penggunaan berlebihan yang berhubungan dengan kerja (Occupational Overuse Injuries).

Keluhan ini terutama diderita oleh para pekerja dengan posisi duduk yang statis saat menggunakan komputer atau menggunakan gerakan tangan yang berulang (repetitive) setiap hari, beban kerja yang statis (seperti menggenggam mouse), membiarkan lengan membengkok, dan sejenisnya dalam waktu yang cukup lama. Ini akan bertambah buruk jika tempat kerja tidak didesain secara ergonomis, misalnya posisi keyboard dan layar monitor yang terlalu tinggi atau terlampau rendah, kursi tidak menopang badan untuk duduk tegak, dan sebagainya.

Hal ini akan semakin parah bila ditambah lingkungan kerja yang kurang bergerak, kurang istirahat, mengandung stress tinggi dengan deadline dan laporan rutin serta lainnya. Apalagi jika Anda perokok, menderita kegemukan (obesitas), lemah otot, memiliki tangan yang terasa dingin serta kurang berolah raga.

Gejala awal RSI dapat muncul pada berbagai tempat dari pangkal lengan hingga ke ujung tangan. Gejala yang menjadi tanda peringatan menyangkut:

  • Kesulitan membuka dan menutup tangan
  • Otot tangan terasa kaku (misalnya hingga kesulitan mengancing baju)
  • Kesulitan menggunakan tangan (untuk membalik halaman buku, memutar tombol, memegang mug)
  • Bangun dengan rasa sakit di pergelangan tangan atau mati rasa di tangan, terutama di awal pagihari
  • Tangan terasa dingin
  • Tangan gemetar (tremor)
  • Tangan terasa canggung, bergetar atau bahkan mati rasa.
Itulah beberapa efek negatif bagi kesehatan manusia 
Saran: Bagi anda yang sering mengunakan komputer atau berkerja yang diharuskan untuk menggunakan komputer sebaiknya setiap 2 jam sekali setelah mengunakan komputer ada baiknya istirahatkan dulu mata dan tubuh anda sekitar beberapa menit (menghirup udara segar dan melihat objek yang jauh) setelah itu anda bisa kembali bekerja dengan komputer anda. Dengan cara seperti ini berati anda memberikan waktu untuk beristirahat bagi tubuh dan mata anda.

Setelah anda tahu tentang efek negatif bagi kesehatan berikut adalah efek negatif dari prilaku pengguna komputer:

Efek Negatif Dari Pengguna Komputer Itu Sendiri:
  1. Dengan adanya fasilitas komputer sebagai alat hiburan seperti chating dan game, orang banyak yang terlena sehingga mereka lupa terhadap tugas dan tanggung jawap mereka, seperti belajar, bekerja dll.
  2. Dengan mengakses situs2 yang menampilkan gambar serta video porno dapat merusak akhlak seseorang.
  3. Banyak terjadi aksi penipuan dengan membuat Website untuk mendapatkan uang secara mudah.
  4. Programer yang terkenal dengan sebutan Hacker, yang dapat mengambil data seseorang untuk diperjual belikan, serta dapat merusak system orang.
Tapi kesemuanya itu baik dan buruknya fungsi komputer tergantung kepada si pemakainya, dan kami yakin bahwa komputer di ciptakan pada dasarnya bukanlah untuk membuat hal yang buruk, tetapi untuk membantu manusia dalam mempermudah dalam segala bidang pekerjaan namun ada beberapa hal sisi buruk dari komputer yang bisa dilakukan oleh penggunanya.

Sabtu, 10 September 2016

Sejarah Pulpen

Pulpen atau bolpen adalah sejenis alat tulis (secara spesifik merujuk kepada sejenis pen) yang bentuk dan ukurannya mirip dengan pensil. Pulpen populer karena murah dan mudah digunakan.

Pena yang digunakan pada awalnya dibuat dari bulu angsa seperti yang lazim digunakan di Awalnya, alat tulis yang menggunakan tinta adalah pena dan tinta yang digunakan terpisah. Eropa pada abad pertengahan, batang alang-alang air yang digunakan di Timur Tengah atau bahkan kuas yang digunakan di Tiongkok dan Jepang. Kelemahannya adalah penggunaannya sering merepotkan para pemakainya karena tintanya berceceran atau bahkan tumpah di atas kertas.

                                Hasil gambar untuk sejarah pulpen



Pulpen mempunyai ruang internal yang diisikan tinta melekat. Tinta tersebut disalurkan melalui ujungnya saat digunakan dengan penggelindingan sebuah bola kecil (berdiameter sekitar 0,7 mm hingga 1 mm) dari bahan logam. Tintanya segera kering setelah menyentuh kertas.

SEJARAHNYA PULPEN

Sekarang kita lihat bagaimana asal-muasalnya pulpen, siapa penemunya, kapan ditemukannya, dll... Pulpen diciptakan oleh jurnalis Hungaria, Laszlo Biro/Ladislao Biro pada tahun 1938. Biro memperhatikan bahwa tinta yang digunakan dalam percetakan surat kabar mengering dengan cepat dan tidak meninggalkan noda pada kertasnya. Kesulitan-kesulitan lain saat menggunakan pena untuk mengoreksi naskah-naskah yang ditulis pada kertas tipis seperti tinta yang melebar, tumpah atau kertas yang sobek karena sabetan pena yang cukup tajam.

Bersama saudara lelakinya George, seorang kimiawan, dia mengembangkan ujung pen yang baru yang tersiri dari sebuah bola yang dapat berputar dengan bebas pada sebuah lubang. Saat berputar, bola tersebut akan mengambil tinta dari sebuah cartridge, tinta membasahi bola kecil yang mengalir secara kapiler dan dengan bantuan gravitasi. dan kemudian menggelinding agar melekatkannya pada kertas. Karena bola kecil itulah maka pena baru itu dinamakan Ball Point Pen atau yang lazim dikenal dengan nama bolpen.
Rancangan ini kemudian dipatenkan di Argentina pada 10 Juni 1943 dan dijual dengan merek Birome, yang masih bertahan hingga saat ini.

PERKEMBANGAN PULPEN

Dari tahun 1938 ampe sekarang, pasti dah banyak dong perkembangannya pulpen. Dua orang berkebangsaan Inggris, Henry Martin dan Frederick Miles ikut menekuni pembuatan alat tulis baru ini dan dijual ke Angkatan Udara Inggris yang memerlukan alat tulis yang anti bocor dan meluap untuk digunakan pada pesawat terbang yang digunakan pada Perang Dunia II.

Pada waktu yang bersamaan, di Amerika Serikat, Milton Reynolds asal Chicago membeli alat tulis baru itu. Ia kemudian menyempurnakannya dan menjualnya kepada tentara Amerika. Namun bolpen itu masih belum sesempurna bolpen yang ada pada saat ini.

Franz Szech, seorang warga California, berusaha mencari tinta yang sempurna dan berhasil membuat tinta tersebut dari dapur rumahnya.Tinta itu jauh lebih awet dan tahan lama berada dalam bolpennya, namun sayangnya tinta itu lambat laun menjadi kering bila terkena udara.

Setelah perang dunia II usai, orang-orang berkumpul di etalase pusat pertokoan Gimbels di New York. Di etalase ini disediakan sebuah tanki air besar yang dikerumuni oleh pengunjung. Tangki air ini digunakan untuk mendemonstrasikan alat tulis berupa pena yang digunakan dibawah permukaan air. Pena tersebut dipromosikan menggunakan tinta buatan Szech.
Selain itu, dalam perkembangannya diciptakan juga bolpen antariksa. Bolpen antariksa adalah bolpen yang bisa digunakan di luar angkasa. Kenapa begitu spesial??? Biasanya para astronaut tu pakenya pensil, karena kalau pake pulpen di ruang hampa udara gitu, yang ada tintanya tersedot habis. Maka itu, Paul Fisher pada tahun 1966 merancang bolpen antariksa ini. Bolpen yang akhirnya dinamai Fisher's Space Pen ini dipakai tidak hanya oleh para astronaut dan NASA, tapi juga kosmonot Rusia...

Kamis, 08 September 2016

Tujuan dan Manfaat Menulis

Tujuan menulis :

a. Menginformasikan segala sesuatu, baik itu fakta, data maupun peristiwa termasuk pendapat dan    pandangan terhadap fakta, data dan peristiwa agar khalayak pembaca memperoleh pengetahuan dan pemahaman baru tentang berbagai hal yang dapat maupun yang terjadi di muka bumi ini.
                                                                                                                                                                b.  Membujuk melalui tulisan seorang penulis mengharapkan pula pembaca dapat menentukan sikap, apakah menyetujui atau mendukung yang dikemukakannya. Penulis harus mampu membujuk dan meyakinkan pembaca dengan menggunakan gaya bahasa yang persuasif. Oleh karena itu, fungsi persuasi dari sebuah tulisan akan dapat menghasilkan apabila penulis mampu menyajikan dengan gaya bahasa yang menarik, akrab, bersahabat, dan mudah dicerna.
                                                                                                                                                                  c.  Mendidik adalah salah satu tujuan dari komunikasi melalui tulisan. Melalui membaca hasil tulisan wawasan pengetahuan seseorang akan terus bertambah, kecerdasan terus diasah, yang pada akhirnya akan menentukan perilaku seseorang.  Orang-orang yang berpendidikan misalnya, cenderung lebih terbuka dan penuh toleransi, lebih menghargai pendapat orang lain, dan tentu saja cenderung lebih rasional.
                                                                                                                                                                d.  Menghibur fungsi dan tujuan menghibur dalam komunikasi, bukan monopoli media massa, radio, televisi, namun media cetak dapat pula berperan dalam menghibur khalayak pembacanya. Tulisan-tulisan atau bacaan-bacaan “ringan” yang kaya dengan anekdot, cerita dan pengalaman lucu bisa pula menjadi bacaan penglipur lara atau untuk melepaskan ketegangan setelah seharian  sibuk beraktifitas.


Menurut Syafie’ie (1988:51-52),  tujuan menulis dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
1) Mengubah keyakinan pembaca;
2) Menanamkan pemahaman sesuatu terhadap pembaca;
3) Merangsang proses berpikir pembaca;
4) Menyenangkan atau menghibur pembaca;
5) Memberitahu pembaca; dan
6) Memotivasi pembaca.



Manfaat menulis
 
Kemampuan menulis permulaan memiliki manfaat terutama pada kemampuan menulis lanjutan yang berhubungan dengan proses belajar mengajar, manfaat tersebut antara lain:
  1. Memperluas dan meningkatkan pertumbuhan kosa kata.
  2. Meningkatkan kelancaran tulis menulis dan menyusun kalimat.
  3. Sebuah karangan pada hakikatnya berhubungan bahasa dan kehidupan.
  4. Kegiatan tulis menulis meningkatkan kemampuan untuk pengaturan dan pengorganisasian.
  5. Mendorong calon penulis terbiasa mengembangkan suatu gaya penulisan pribadi dan terbiasa mencari pengorganisasian yang sesuai dengan gagasannya sendiri.

Hepi Andi Bastomi, MA menyebutkan ada 5 kekayaan yang akan dihasilkan oleh penulis, yaitu:
  1. Kekayaan pahala
  2. Kekayaan uang
  3. Kekayaan sahabat
  4. Kekayaan pengetahuan
  5. Kekayaan nama


Pada umumnya penulis juga akan mempunyai manfaat atas yang ditulisnya, diantaranya:
  1. Secara material
Secara material, penulis memperoleh honorium dan merupakan sebagai profesi sambilan untuk memperoleh penghasilan.
  1. Secara non material
Secara non material, dengan menulis mendapatkan kepuasan batin karena bisa mengekspresikan diri, melontarkan gagasan-gagasan serta ide-ide, mengkriti kinerja pemerintah, dan dapat mencerdaskan bangsa. Bahkan mendapatkan pahala dari Allah swt.
  1. Popularitas
Selain dari material dan non material penulis dapat terkenal namanya dimana-mana, dikota, luar kota, provinsi dan bahkan dapat mendunia.
Dalam sebuah buku karya Bernerd Percy yang berjudul The Power of Creative Writting mengungkapkan sekurang-kurangnya ada enam manfaat karang mengarang, diantaranya:
  1. Sarana pengungkapan diri
  2. Sarana untuk memahami sesuatu
  3. Sarana untuk mengembangkan kepuasan pribadi, kebanggaan, dan rasa harga diri
  4. Sarana untuk meningkatkan kesadaran dan penyerapan terhadap lingkungan sekeliling
  5. Sarana untuk melibatkan diri dengan penuh semangat
  6. Sarana untuk mengembangkan pemahaman dan kemampuan mempergunakan bahasa





BERSUMBER : WORDPRESS



Rabu, 07 September 2016

Cerpen

       Demi Merah Putih 


    6 september 2016,dimana hari yang sangat berarti untuk para penikmat sepakbola indonesia termasuk saya sendiri.Karena pertandingan uji coba internasional 2016 antara Timnas Indonesia vs Malaysia digelar di stadion Manahan Solo dalam pertandingan persahabatan resmi FIFA jelang AFF Cup 2016.
   
   Saya dan teman teman yang ingin menonton langsung di Stadion Manahan Solo berakhir sudah karena kami tidak diizinkan oleh orang tua kami untuk ke solo namun tidak membuat saya dan teman teman patah semangat untuk mendukung Timnas Indonesia.Kami menonton bersama sama di televisi rumah saya.Pada pukul 21.00 wib mulai pertandingan tersebut yang di siarkan live RCTI.

   Hasil manis berhasil ditorehkan armada garuda membekuk tamunya Timnas Malaysia lewat kemenangan telak 3 gol masing masing disumbangkan oleh Boas Salosa 2 gol dan irfan bachdim 1 goal.Semoga Timnas Indonesia lebih ditingkatkan lagi bermain bolanya. 

Comments system

Disqus Shortname